MEMBERIKAN INFORMASI DAN MELAYANI MASYARAKAT DENGAN CEPAT

Facebook

Kamis, 11 Oktober 2018

Dinas Sosial dan BPBD Karangasem Bantu Warga Walyang yang Mengalami Kebakaran




DESA ABANG ONLINE - Sehari setelah menerima laporan bencana kebakaran, Dinas Sosial dan BPBD (Badan Penaggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Karangasem melakukan respon cepat dengan langsung turun ke lokasi, Kamis (11/10/2018). Bantuan berupa sembako dan alat-alat kebutuhan rumah tangga diserahkan langsung kepada Dewa Gede Sarjana yang menjadi korban kebakaran di rumahnya di Banjar Dinas Walyang, Desa Abang, Kecamatan Abang, Karangasem.

Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial I Gusti Ayu Arini yang mewakili Kepala Dinas Sosial menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan bersifat sementara. Tujuannya untuk meringankan beban korban yang mengalami bencana. Pihaknya menyampaikan bahwa turun berdasarkan laporan dari Perbekel Abang Nyoman Sutirtayana yang menyampaikan ada warganya yang mengalami kebakaran. "Asal ada laporan kami turun memberikan bantuan berupa sembako, selimut, dan kebutuhan rumah tangga lainnya," terangnya. 

Hal yang sama disampaikan oleh Perwakilan BPBD Karangasem yang juga secara terpisah menyerahkan bantuan Selimut BNPB, Kids Ware, Tas Sekolah, Family Kit, dan sembako. "Bantuan dari BPBD khusus untuk korban bencana," terangnya. Pihaknya menyampaikan bahwa turun juga karena laporan dari perbekel Abang. 

Seperti diberitakan sebelumnya, pada Selasa (9/10/2018) sekitar pukul 23:00 Wita Gedong Bale Daja milik Dewa Gede Sarjana terbakar diduga karena korsleting arus listrik. Barang-barang yang ada di dalam gedong ludes terbakar dengan kerugian ditaksir lebih dari 100 juta rupiah. Adm


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support